Saturday, December 12, 2009

Sudah sekian lama saya tak lagi suka menonton TV. Entah kenapa rasanya siaran TV Indoensia isinya itu-itu aja (emang mesti gimana ya? hehe). Sinetronnya apa lagi hanya tema itu mulu yang diangkat. Membosankan! :p

Sekalinya barusan nyetel TV tuner dan liat berita di RCTI, isinya kurang lebih tentang kemarahan warga Sulawesi Tengah akibat pemadaman listrik bergilir di daerah tentena. Warga melakukan pengrusakan salah satu kantor PLN di sana. Dan salah satu warga mengatakan kalau hal demikian merupakan bentuk kekesalan warga atas ketidaktersediaan listrik di daerah tentena, (akibat adanya pemadaman listrik bergilir).

Saya heran dengan warga kita, kenapa begitu mudah melakukan keonaran, kenapa begitu mudah melakukan pengrusakan. Tidakah mereka berfikir bahwa apa yang ada saat ini adalah hasil jerih payah kita semua. Bersyukurlah atas apa yang ada terlebih dahulu, jikapun harus diadakan pemadaman bergilir ya to sabar. Karena emang ini yang harus kita lalui bersama, alami bersama. Tidak serta merta dengan amarah dan pengrusakan lantas listrik tiba-tiba nyala kan? Justru rusaknya infrastruktur yang baru saja anda buat akan membuat listrik semakin padam. Cobalah untuk selalu berfikir dan bertindak lebih bijak dan dewasa. Mari jadikan bangsa ini menjadi bangsa yang sabar, dewasa dalam berfikir dan bijak dalam bersikap. Mari hadapi ini semua, bersamaaaaa.... :)

Saturday, December 5, 2009

Jakarta akhir-akhir ini selalu mendung. Sore itu seperti biasa anak muda selalu pergi kuliah menggunakan kendaraan angkot MOI. Syahdan di angkot ada sepasang pengantin baru, nampaknya.
Suami: Mah, tolong pegang HP-nya.
Istri: Oh iya sini, aku pegang.
Suami: Mah, tasnya masukin ke HP dong...
Istri: ????!!@#@#@
ana muda tersenyum tipis. Salah kamar pak! ^^

Thursday, December 3, 2009

Asuransi itu penting. Namun harus juga disertai dengan penilaian risiko yang tepat, sehingga asuransi yang kita ikutin tidak hanya sebuah 'tools rasa aman' yang hanya berkesan menghambur-hamburkan uang semata.

Asuransi itu penting. Namun kita juga harus melihat sejauh mana 'risiko yang melekat' pada sesuatu yang kita asuransikan, akan mempengaruhi kehidupan kita. Sehingga dengan demikian kita akan tetap mampu menopang hidup kita tat kala sesuatu yang tidak diinginkan terjadi.

Asuransi itu penting!
*ditulis setelah kejadian rumah nenek dan semua isinya ludes terbakar sore hari kemaren di daerah Kartini Jakarta Pusat*

Sunday, November 29, 2009

Tanggal 27 November 2009 kemaren, seorang pemuda baik hati menyusuri 3 pulau dalam 3 benua untuk bisa sampai ke tanah kelahirannya; menikmati 3 hari libur kerjanya ditanah sunda. Dalam perjalanan pulangnya, ia duduk tepat didepan 2 orang ibu yang terus bercerita tentang kisah sukses hidupnya. Selalu ingin lebih dan lebih...
Ibu 1: [cerita sukses/kesibukan ga penting, sampe si pemuda baik hati pun ga rela untuk menyimpan dalam memori otaknya yang terbatas]
Ibu 2: Waaah, iya sama saya juga sangat sibuk akhir-akhir ini. Awal November ini saja, saya mau ke Palembang.
Ibu 1: [menanggapi dengan penuh antusias tanpa melakukan verifikasi atsa kebenaran cerita lawan bicaranya]
Ah ibu zaman sekarang! Rumpiii mulu kerjaannya. Dan ceritanya ingin selalu lebih dan lebih dari ibu-ibu yang lain.

Si Pemuda tidur nyenyak setelah meyakinkan kalau hari itu adalah benar-benar akhir bulan November, dan cerita Ibu 2 adalahh salah. Tidur dengan senyuman tipis
.

Thursday, November 26, 2009

Dulu pernah merasa kalau waktu ini banyak sekali waktu luangnya; Masih banyak waktu bengongnya. Bingung mau ngapain, dan akhirnya selalu berakhir dengan novel sebagai pengatar bantal buat tidur. He he he...

Merasa masih banyak waktu luang, dulu gw melibatkan diri ini jadi aktif di dunia maya. Membuat banyak blog dengan beragam tema, namun beberapa bulan kemudian dilikuidasi karena ga keurus. Mungkin hanya sisa beberapa blog saja, dengan 2-4 blog yang masih bisa di-update. Itu pun masih kelabakan dengan keinginan diri ini jadi tukang review buku di site sebelah; di http://www.kitareview.com. Yah lumayan dapat recehan buat beli permen, meski payoutnya masih lama gatau zaman kapan. Belum lagi ikutan juga di paid review program-nya produk luar, yang tentunya harus pake english postingnya. Udah dagh ngerangkai englishnya aja kudu mikir berbulan-bulan. Ha ha ha.... :p

Dan sekarang, rasanya waktu ini sangat susah untuk kubagi. Siang kerja, malam kuliah, belum harus ngejar target untuk nyelesaian baca buku buat direview, tugas kuliah numpuk, bentar lagi mau UAS lagi, Updaate blog jadi ga tentu. Ternyata untuk jadi seorang yang bisa multitasking itu tidak mudah! Fuh fuh fuh....

Monday, November 23, 2009

Mungkin bagi para master blogger, jual-beli link ini sudah bukan hal yang asing lagi. Bahkan penghasilan dari jual-beli link ini sudah dianggap iseng-iseng berhadiah yang tak perlu usaha besar untuk mendapatkannya. Cakwid misalnya, ia tak perlu bersusah payah untuk mendapatkan penghasilan dari jual beli link. Ah memang menyenangkan kalau kita sudah tahu seluk beluk bisnis dunia maya ini. Apalagi kalau sudah mendapatkan penghasilan ratusan dolar perbulannya dari adsense, padi review dan sejenisnya.

Saya pernah merasakan mendapatkan nikamtnya aroma dolar dari paid review, namun akhir-akhir ini aroma ini sudah mulai susah didapat. Alih-alih karena susahnya mendapatkan job di paid review, saja banting setir dengan jualan link di Brokerage. Nah bagi teman-teman yang blognya setidaknya memiliki PR 1, silahkan tidak ada salahnya ikutan jual-beli link di sini. Semoga sukses ya!

Sunday, November 22, 2009

Hari sabtu gw nyaris ga tidur malam, bukan karena ngerjain tugas dan ngafalin buat kuis Marketing hari senin. Gw baru tidur setelah subuh karena asik baca-baca di forum sebelah, setelah sebelumnya baca novel Carry Me Down. Bosen dengan novel lari ke Forum Webmaster Indonesia. Baru tau ada forum kaya gituan. Manfaat banget dagh bagi kalian yang mu pada nyoba terjun memonetize blognya.

Gw suka forum itu, banyak ilmu di sana terkait dengan cara me-monitize blog. Ya secara gw newbe dalam hal gituan, sekalinya liat forum yang boleh dibilang gw kira ini bagus banget yaudah dagh lupa waktu. Tumben juga gw ga cepet ngantuk. Alhasil ga kerasa dagh kedenger adzan aja. Ha ha ha...

Solat subuh dan Tidur! Bangun-bangun jam setengah sembilanan. Malam-Minggu-Pagi ng-forum lagi. Widiiih, udah ah. Dagh dzuhur negh saatnya ngerjain tugas dan baca buat persiapan kuis Marketing. Yipieeee! Hidup ini menyenangkan rupanya. LOL!

Rasanya jarang sekali kita untuk bersyukur atas nikmat yang telah Alloh anugrahkan dalam hidup kita. Padahal Alloh kurang baik apa coba telah memberikan banyak limpahan berkah dalam hidup kita. Yeah! Well gw lagi sadar aja kali negh malam. Alhamdulillah... :)

Alhamdulillah setidaknya satu per satu beban tugas itu terselesaikan. Dalam rentang waktu yang memang dibilang sama dengan kalian semua, setidaknya gw masih bisa berusaha untuk memberikan yang terbaik buat diri gw sendiri. Yeah, setidaknya tugas presentasi kuliah gw sabtu ini sudah kelar. Dan well, gw dengan PD nya menyatakan kelompok gw sukses dalam mempresentasikan Kebijakan Penetapan Harga (terbukti Pak Dosen ga banyakk protes dengan presentasi kelompok gw, cuma satu kali protes doang!). *menghibur diri*

Tinggal dua presentasi lagi, terkait dengan Management Produksi dan Management SDM. Sampe saat ini tema yang akan kelompok gw persentasikan masih ga jelas. Moga aja dalam waktu singkat ini Tuhan beri ide cemerlang pada kelompok gw, dan dimudahkan cari datanya. Amin.

Tuesday, November 17, 2009

Widih serem banget itu judul, sok sok an ngafe (nongkrong di cafe), padahal mah kaga! ha ha ha. Sore hari Jakarta memang sering di guyur hujan. Dan keseringan ini entah kenapa memiliki korelasi positif dengan kehadiran para dosen. Ah cuma dua doang! Lagian alasan ketidakhadiran kedua dosenku tercinta juga kan belum tentu karena hujan. Heuhue... :)

Yah, seperti hari kemaren (melakukan gladi bersih, LOL!) meski ga ada kuliah gw tetap ngampus. Alasan kali ini adalah buat balikin buku yang telah aku pinjem selama hampir seminggu. Ha ha ha... Harusnya ada alasan ke-2 mengapa gw ngampus sore ini. Tapi ga jadi dikarenakan satu dan lain hal. Ya bocoran dikit ya, alasan ke-2-nya adalah diskusi kelompok dengan 'Mastermind Group' gw yang lain. Ngebahas Metode Network Analysis menggunakan CPM untuk salah satu Project yang ada di BKF. Ini tuh bahan tugas kelompok kita untuk mata kuliah Management Produksi. Diskusi batal, kita cuma kontek-kontekan lewat ponsel. Dan muncul ide baru, yakni kita rencananya mau ngangkat mengenai Layout Strategy pada Retail. Adapun perusahaan retail yang akan kita jadikan sampel adalah Circle K. Entah kenapa teman gw tuh ngambil sample Circle K, yang pasti alasannya bukan karena aksi Joko Anwar pernah Bugil di Circle K ya! Ha ha ha *kedong-dongan Joko Anwar*

Tiba dikampus, gw langsung nemuin si yang empunya buku di kafe MM. Ngobrol dikit, dia nyuruh gw buat ngerjain tugas Management Produksi tapi gw ogah (karena ga bisa kali ya! haha). Serahin bukunya, beli minum, beli siomay, ngabisin kue temannya teman gw. Udah gitu cabut dagh dari cafe MM itu. Yeah! Meski ga ngampus tapi ngafe! *ga penting mode on*

Monday, November 16, 2009

Baru pulang ngampus negh sodara! Sebenarnya malam ini tidak ada kuliah sih, tapi ya berhubung ada tugas kelompok yang harus disimulasikan ya sudah kami melakukan Gladi Bersih malam ini. Heuheu...

Ok! Lets to the point. Ngomong-ngomong soal judul postingan kali ini, tak lebih adalah kalau gw mau ngasih kabar kalau sejak malam ini gw mu freelance jadi tukang review buku paling tidak. Pengennya sih selain buku juga gw bisa melakukan reviu terhadap Movie dan Review wisata kuliner. Tapi untuk saat ini konsen gw ya ke satu bidang dulu lah, freelance book review. Meski bayarannya ga seberapa tapi lumayanlah (meski masih dibawah 10.000 untuk satu buku), tapi moga aja ini jadi batu loncatan gw untuk jadi freelance editor buku suatu saat nanti. Ajiiiibs... Sealain itu juga, dari pada selama ini gw ngereview tanpa dibayar ya mending review buku dibayarlah... Meski tetep ga seberapa cuy! :p

Oke udah dulu ah! Mu review buku! :)

Saturday, November 14, 2009

Sebenarnya terlalu berlebihan sih bila judul yang digunakan adalah Mastermind Group. Wong hari ini kita banyak becandanya dibandingkan dengan diskusinya. Kalau mengutip tulisan Bung Cosa, berikut makna dari Mastermind Group:
Dalam konteks yang lebih profesional, ada sebuah istilah bernama ‘mastermind group‘. Jika Anda belum pernah mendengarnya, grup mastermind adalah sebuah kelompok kecil dimana masing-masing anggotanya saling bekerjasama dalam mencapai kesuksesan. Bentuk kerjasama di sini bisa berupa saling berbagi informasi dan ilmu (information and knowledge sharing), membantu memecahkan masalah yang dihadapi anggota (problem solving), mencari ide-ide baru secara bersama (brainstorming), hingga benar-benar bekerja bersama dalam sebuah proyek (joint venture). Secara rutin, misalnya satu bulan sekali, grup mastermind akan berkumpul bersama dengan agenda tersebut.
Wah keren kayanya ya kalau punya Mastermind Group? Hehehe... Tapi hari ini kami mah cuma kumpul-kumpul biasa buat ngerjain tugas kelompok buat presentasi senin malam. Seharian kami mendiskusikan mengenai Kebijakan Penetapan Harga. Seru juga rupanya diskusi ama mereka-mereka, santei dan terlampau santei, hingga porsi becandaanya lebih banyak dari porsi serius bahasannya. Hahaha... Dari dzuhur sampe ashar kami betah di meja cafe exelso, kampus tercinta. Beli kaga ngabisin tempat iya! Sebagai free pass (dan menutup rasa malu) buat bisa leha-leha di meja sana, udunanlah beli popcorn manis satu buat ber-4. ha ha ha.. Ga modal! Tapi asyik, pop corn abis, bahasan kelar, nyampah iya! [ga nyambung mode on]

Selesai bahas presentasi, berencanalah untuk hunting batik. Ke Danar hadi ga nemu. Disana batiknya mahal iya bagus kaga. Terus nyari ke tempat lain ga nemu juga. Eh malah nemu buku baru. Beli dagh 3 biji.
  1. Miskin kok mau sekolah...?! Sekolah dari hingkong! - Wiwid Prasetyo;
  2. The Crying Tree - Naseem rakha; [San Francisco Chronicle Bestseller];
  3. Curhat Setan - Fahd Djibran.
Nambah kerjaan baru negh. Buku yang kemaren aja masih banyak! :)

Friday, November 13, 2009

"Nikah itu masalah keberanian, bukan masalah uang"
Maksudnya? Berani nyoba?!! Nikah kok coba-coba. Yups benar kalau faktor keberanian juga mempunya andil dalam memutuskan kapan waktu yang tepat untuk menikah. Tapi ini bukan berarti kita menyederhanakan hal yang sangat sakral dan memiliki banyak kompleksitas masalah didalamnya, menjadi satu penyederhanaan yang terlalu naif. Mengerucut pada kata keberanian yang seolah ini mudah dan menjadi solusi dari segalanya. Seolah cukup dengan hanya berani, pernikahan bisa dijalani. Seolah dengan berani pula kita bisa mengeliminasi segala hal yang mungkin terjadi di depan sana.

Pernikahan adalah proses yang tidak ujug-ujug dengan satu hari bisa dijalani, dilakukan dan dinikmati. Tidak pula bersifat simplisistik. Pernikahan adalah sesuatu yang tidak bisa diselesaiakan hanya dengan keberanian. Perlu pemikiran lain dengan sudut pandang rasional, perlu perencanaan yang tidak sederhana, perlu proses yang harus dijalani dengan banyak pertimbangan hingga bisa mencapai tujuan akhir sebuah pernikahan; keluarga sakinah, mawadah dan warrahmah, serta bisa hidup berbagi dibawah naungan ridho-Nya. Semoga.

Jadi, jangan pernah nyoba-nyoba untuk hal yang satu ini hanya dengan mengandalkan keberanian tanpa disertai rencana matang. Karena pernikahan bukan hanya sekedar menikmati indahnya malam pertama, berdua saja di kamar! Tidak senaif itu kawan!

Tuesday, November 10, 2009

Sore ini jakarta kembali diguyur hujan, biasa. Gerimis mulai membasahi tanah bumi yang gersang dimakan peradabaan metropolitan. Awan gelap langit mendung dan bumi pun basah dengan aroma bau tanah. Dan, inilah saat yang tepat untuk kutumpahkan rasa kesalku atas kejadian hari ini. Yeah, tapi ga ada guna. Change the topic! Yes! *Alhamdulillah*

Jakarta Gerimis, pada hari biasa si abang penjual masker menggunakan masker yang mirip dengan yang dijualnya untuk menghindari debu jalan. Kala Jakarta Gerimis, si abang penjual kedinginan, masker dibuka dan masih tergantung disatu sisi telinga. Dan ia pun meroko dengan assyiknya, menghsilkan debu yang tak ada dua. Tepat di dua lubang hidungnya. Ha ha ha.. Ironis! LOL!

Jakarta Gerimis, jakarta punya Transjakarta dari 5 th-an yang lalu. Jalan dibagi dua, separator warna kuning sebagai pembeda. Busway seolah telah menjadi jalan istimewa bagi Transjakarta. Tak bisa dibagi dua (terbukti gw pernah kena tilang). Namun tat kala Jakarta Gerimis, Transjakarta melaju di tengah jalan biasa, dan mobil biasa melaju pada jalur yang tak biasa. The art of giving. LOL! :P

Sunday, November 1, 2009

Pertamina Blog Contest, Pertama kali lihat info ini kalau ga salah di iklan google. Sebulan yang lalu tepatnya. Ada keinginan untuk mengkuti dan berharap jadi juara seperti 2-3 th lalu ldalam omba blog buku. Tapi tahun ini? Sepertinya ambisi itu terhapus kesibukan yang harus kuprioritaskan. Diklat, Kuliah di malam hari, UTS, dan Besok lusa udah ujian lagi untuk 4 hari berturut-turut. Yah moga dimudahkan saja. Amin.

Bagi teman-teman yang berminat untuk mengikuti kontes blog ini, monggo ikuti. Karena Pertamina Blog Contest ini sudah dibuka sejak 12 Oktober yang lalu, dan berakhir pada 5 Januari tahun yang akan datang. Info lengkap silahkan kunjungi http://www.pertaminablogcontest.com/.

Sukses buat semuanya.

Monday, October 26, 2009

Dear Dosen Tercinta,

Seperti biasa, malam itu sekelibat binar mata kita saling memandang penuh gelora. Malam yang syahdu untuk kita bisa saling memahami satu sama lain. Kau tampak mempesona dengan balutan kaos berwana ungu sepadan dengan warna gincu ungu muda. Seperti biasa, kau memang terlahir indah.

Dear Dosen tercinta, Malam itu malam terakhri kita bertemu bukan? Kau begitu manisnya berkata dengan penuh senyum bahagia. Tawamu kala itu membuat kita merasakan kehangat malam tak ada dua. Yah masih ku ingat kala itu, kau ucapkan rayuan serta beribu janji manis sebagai salam terakhir kisah kita. Aku merasa bak hidup ngapak di atas awan. Melayang berbalut buayan awan sayang. Tapi kini aku dibuatnya mati tak berdaya, malam ini. Rayu dan janjimu tak ada satu pun yang kau tepati.

Dear Dosen Tercinta, meski demikian aku ucapkan beribu terima kasih atas cinta yang telah kau sematkan dihatiku. Moga apa yang kau ucapkan lewat rona binar 7 malam mampu menjadi lecutan api semangat hidupku.

Muridmu,


Gandhi Anwar Sani
NPM 000000000


*Postingan ini dibuat karena kecewa dengan kisi-kisi yang dikasih dosen MSDM untuk ujian 3 jam yang lalu. Ga ada satu pun dari kisi-kisi yang dikasih keluar dalam ujian malam ini. Fueh! Jauh beda ama kisi-kisi dosenku dulu pas di kampus pertama. Selalu pas dan cocok! ha ha ha*

Sunday, October 25, 2009

Fueh! Cape, panas, haus dan yipiiiiee... Berat! Gila baru nyampe kost lagi negh. Setelah kurang lebih 5 Jam membunuh waktu dengan sebilah Kartu ATM. Yah terkadang waktu hari ini kusayat dengan lembaran uang berwarna merah. Heuheu...

Semenjak jauh hari memang sudah kami rencanakan untuk menghadiri "Library & Publisher Expo 2009" yang diadakan di Istora Senayan Mulai tanggal 17 Oktober 2009 dan berakhir hari ini. Dan setibanya di sana. Kami pun sudah tak tahan untuk cepat-cepat membuh waktu ini dengan sebilah Kartu ATM. Dan berikut hasil perburuan hari ini:
  1. The Fifth Sally, Daniel Keyes--Penulis Bestseller Charlie, si Jenius yang Dungu.
  2. Jerome Becomes A Genius, Eran Katz.
  3. Ada Seseorang di Kepalaku, Akmal Nasery Basral.
  4. The Girls of Riyadh, Rajaa Al Sanea.
  5. Anak Ajaib yang Mampu Membaca Pikiran Orang Lain, M.J. Hyland.
  6. Tumbuh di Tengah Badai, Herniwatty Moechiam.
  7. Street Kid, Judy Westwater.
  8. Ipung #2, Prie GS.
  9. Jalan Panjang Memupus Kedukaan, Joan Didion.
  10. The air Asia Story, Sen Ze & Jayne Ng.
  11. Safari, Muhammad Najib.
  12. Botchan, Natsume Soseki.
  13. Kau memanggilku Malaikat, Arswendo Atmowiloto.
  14. The Space Between Us, Thrity Umrigar.
  15. In Darkness Death!, Dorothy & Thomas Hoobler.
  16. The Ikon, Gary Van Haas.
  17. Tokyo--The Devil of Nanking, Mo Hayder.
  18. Birdman, Mo Hayder.
  19. 8 Buah Buku Anak-anak, bilingual, dan;
  20. Doa Harian Nabi.
Dan kini buku itu teronggok disudut kamar, mengharapkan belas kasihan untuk kucumbu bersama waktu. Malam hari. Nantikan Resume-nya di Blog ku yang Ini. Http://GandhiAnwar.blogspot.com. Yang di BOLD adalah buku yang diprioritaskan untuk dibaca. Yipie! (Setelah Ujian Selesai tapi ya)

Saturday, October 24, 2009

Iseng iseng berkunjung ke blog orang. Ya meski sadar kalau ujian buat 2 mata kuliah lg masih ada pada minggu depan, tapi ga ada salahnya bila diri ini menyempatkan silatuhrahmi ke blog tetangga. Ya ada beberapa blog tetangga yang aku kunjungi sih, salah satunya ini. Gatau kenapa bisa nyasar ke sana. Yaudah akhirnya keliling-keliling, obak-abrik blog itu. Isinya menarik dan ya lumayanlah buat hiburan. Terus penasaran negh dengan postingan berjudul "Arti Bulan Lahir Pada Kehidupan Anda". Pas dibaca dan dicocokan dengan sifat dan tabiat diriku sendiri yang lahir pada bulan Maret, set dagh! Hampir semua mendekati sifat dan tabiat diriku ya? Bagaimana bisa ya menganalisa Bulan lahir terhadap sifat dan tabiat? Karena saya kira Bulan lahir dan Sifat adalah dua hal yang saling lepas. Ah ini sepertinya hanya faktor kebetulan saja.

Berikut saya cuplikan postingannya, hanya untuk mereka yang lahir pada bulan Maret.
Bulan Maret
Wataknya:
- Baik hati dan suka menolong sesama.
- Suka kehidupan yang serba wah.
- Seleranya tinggi.
- Tidak tegaan dan selalu memberi pada orang yang kesusahan.
- Agak pemalu, namun jujur dan tidak pernah bohong.
- Mudah terpengaruh dan tidak kuat menghadapi godaan.
- Suka melalaikan kesehatan dirinya sendiri.

Sunday, October 18, 2009

Fuh fuh fuh waktu ini makin tergerus dengan kesibukan yang tak ada dua. Lebih tepat bila dibilang bukan kesibukan mungkin. Tapi menyibukan diri! Sampai-sampai aku tak lagi bisa nyampah di sini. Tapi alhamdulillah masih bisa menata diri di sana. *ayo dimana ayo... LOL!*

Yah, memang mulai tahun ini, blog ini kuperuntukan untuk posting-posting ga jelas. Sayang memang. Tapi ga apalah! Hidup ini mempunyai dua sisi, satu kelam dan dua gelap. *jah sama-sama hitam! ha ha ha*

*doakan mau ujian dulu negh! Blogging-nya ntar di lanjut*

Monday, October 12, 2009

Malam ini aku seperti biasa, menyalakan netbook-conected to internet-dan YMan bentar. Yah, kulihat deret YM yang menarik untuk disapa. Tak ada! Pikir ku kala itu. Namun tiba-tiba, mata ini tertuju pada status YM dia, "Just Finish the journal...."
Aku: sibuk apa?
Dia: nunggu wisuda dan nyari kerja.
Aku: itu statusnya?
Dia: Iseng sambil nunggu wisuda Okt.
Aku: Mau ke Conference ke LN lg? Kmn?
Dia: Bukan, ini jurnal buat ibu-ibu yang lagi S3
Aku: hah?
Dia: iyah! aku bantu translate 50 jurnal yang harus dia baca buat bahan disertasinya, translate dan ngeresume-in.
Aku: hah? diabayar berapa lo?
Dia: 10 jurnal 1.7 jt
Aku: ????????!!! *what's the hell!*
Doktor bukan dokter! Kalau dokter, berapa juta yang bakal mall-prakter di masa yang akan datang! Fueh...

Saturday, October 10, 2009

Males ngblog lagi! Ga tau kenapa! Dulu motivasi ngblog ya buat sekedar nulis-nulis ga jelas aja, cerita aktivitasnya ngapain aja, curhat dangdu dan semacamnyat, lalu beberapa saat kemudian motivasi pun bergeser untuk dapat mencicipi pundi-pundi rupiah dan dolar. Sudah terlaksana. Lalu sekarang buat apa lagi? Yeah! Rupanya harus mulai merumuskan kembali apa tujuan intinya!!!

Need more contemplation for thinking this one! *jadi ga bakal di update dulu ya! he he he he :P*

Monday, September 28, 2009

Entah dari mana kata MIYABI muncul dalam 'diskusi ringan' malam ini. Di kelas Marketing yang seharusnya kami semua serius memperhatikan presentasi para calon Marketer di depan sana. He he he... Yups! mungkin kami semua pada stress karena Quiz yang diberikan dosen itu dengan mendadak dan close book lagi. Ya 3 soal sih Quiznya cuma anaknya masing-masing 2, ya as like gov. program "Lingkaran Biru, 2 anak cukup!"
Justify Full
Oke! Oke! Kembali ke 'diskusi ringan' kami tentang MIYABI.
"Eh tau ga lo, Miyabi itu apaan?" tanya cewe bandung mulus mirip miyabi itu ke gw. ha ha ha...
Bingung gw jawabnya, yaudah gw ngasal jawab aja,
"Apaan Miyabi, kaga tau gw..." Nyengir.
Eh denger jawaban gw dengan nada datar, temen gw percaya aja kalau gw ga tau menahu soal Miyabi,
"Set dagh! Lo anak baik ya berarti... Tar dagh gw kirim filenya buat lo...".
Terjadi diskusi sengit mempermasalahkan Miyabi, sampai kami ditegur dan dipelototin dosen berulang kali. Dan diskusi malam ini tentangg Miyabi berakhir dengan pernyataan singkat teman kami yang lain;
"Miyabi itu orang cianjur, sudah-sudah...".
Kami semua bengong... Miyabi dari Cianjur? Tukang Pulsa ERAnet kali! ha ha ha...

Sunday, September 27, 2009

Tiap malam, jakarta kini berada dalam titik derajat panas yang lumayan tinggi. Tidak sekedara suhu udara yang panas, namun juga tebaran nyamuk yang kian mengganas. Menyebalkan! Sudah panas, gerah, basah, banyak nyamuk lagi! Bikin tidur tidak lelap. Nasib-nasib... Coba kalau bisnis pulsa ERAnet. Ops! OOT mode on.

Pagi ini, kususuri jakarta dengan mobil sedan biru. Aku duduk di belakang pak sopir. Jakarta masih lengang. Andai Jakarta seperti yang kutemukan pagi hari tadi. Tak ada macet, tak ada bunyi dengung klakson yang bertubi.

Sejam kurang lebih kususri jalan itu, santai. Tiba di Citos. Beli air mineral dan keliling sebentar mengitari area mall itu. Tak ada yang istimewa saya kira. Hanya jejeran tempat makan yang ku dapat. Ok, kuberakhir di kursi penjajak minuman segar. Aku pesan jus Strawbery-Mangga. Segar!

Ok, skip-skip-skip!

Pulang, dari Citos, transit di Blok M. Pulang dengan menggunakan Kopaja Blok M-Senen. Cerita dimulai. Alkisah ada si abang penjajak koran masuk:
"Koran-koran! Info selebritis-info selebritis..." Rayunya dengan gigi tonggos. Ops!
"Bang-bang, gope ya!" Tawar si ibu menor dengan kerudung ikat merah yang glamor.
"Gope, 1500!!!!???" Si abang sewot dengan gigi tampak nyengir segar! Ha ha ha...
Makanya bang, bisnis pulsa ERAnet aja. Pasti ga ada yang nawar gope. ^^

Friday, September 25, 2009

Well, postingan kali ini sedang tidak ngomongin Bisnis pulsa ERAnet yang lagi hot-hotnya dijadikan keyword buat ajang KONTES SEO "Bisnis Pulsa ERAnet". Ada yang lebih hot ketimbang ngomongin Bisnis Pulsa ERAnet saat ini.

Santer ada kabar dari dunia per-twittan. Aura kasih katanya mau jualan pulsa ERAnet nyium 100 cowo pertama yang dia temui di PIM jika dan hanya jika follower account twitternya melebihi follower radityadika, berikut cuplikan aura kasih di twitternya:

Kalo follower gw ngelebihin followernya @radityadika, gw mo ke PIM dan cium bibir 100 cowo pertama yang gw temuin!

Widiiiih hayo follow account dia dan bergegaslah ke PIM! Semoga beruntung! ^^

Thursday, September 24, 2009

Adakah relasi positif diantara keduanya? Antara Bisnis Pulsa ERAnet dengan Joko Anwar yang beberapa waktu yang lalu mengadakan aksi bugil di Circle K? Ya moga aja ada pengaruh positifnya terhadap blog ini. Heuheu... ^^

Konon katanya Sang Joko Anwar sebelum melakukan aksi nekadnya buat naked di Circle K malam itu, ia menghubungi teman-temannya untuk menjadi kru film bugil dadakan menggunakan pulsa ERAnet. Dan konon katanya juga, Joko Anwar tuh bisa dengan mudah mencari orang yang berbisnis pulsa ERAnet untuk mengisi pulsanya. Ah maksa mode on ceritanya.

Ingat semua cerita ini adalah fiktif belaka. Namun Bisnis Pulsa ERAnet dan Aksi bugil Joko Anwar memang benar adanya! Heuheuheu... ^^

Sunday, September 20, 2009

Miyabi menjalani bisnis pulsa ERAnet? Hm, setengah percaya setengah engga sih. Tapi kayanya ga mungkin dagh sampe dia harus menjalani bisnis pulsa eranet ini. Tapi who know juga sih, kalau ternyata ada miyabi-miyabi lain yang menjalani bisnis pulsa ERAnet--yang sama suskesnya dengan film MIYABI dikalangan anak muda metropolitan itu. *Cerita maksa mode on*

Hm, postingan ini mungkin memang secara jujur saya buat karena melihat adanya peluang untuk dijadikan keyword di Search Engine. Mengingat direncanakan pada tahun ini MIYABI akan datang ke Tanah Air dengan segudang film Bokep yang direncanakan akan dibawa dikopernya untuk diberikan secara gratis kepada anak muda Indonesia. Tapi boong! He he he...

Yaiyalah boong, mana mungkin dia mau memberikan gratis usaha kerja kerasnya itu. Ha ha ha... Oke, Alkisah... Menurut para leluhur pencari berita, santer terdengar kalau MIYABI mau bisnis jualan lingeri dan nyambi juga jualan pulsa ERAnet. Itu pun kalau jadi ya, jadi kemungkinan engga masih ada kok! Mungkin kemungkinan untuk tidak menjalani bisnis pulsa ERAnet bagi MIYABI ya sekitar 99,99% lah. Ha ha ha...

Oke, berita yang benar MIYABI datang ke Indonesia bukan untuk jualan film bokep yang dibintanginya, bukan pula untuk menjalani Bisnis Pulsa ERAnet-nya. Tapi tak lain adalah ia akan menjadi pemeran dalam sebuah film yang diusung Raditya si Kambing Jantan. Kabar dari burung si Raditya, katanya MIYABI akan jadi pemeran mbak-mbak seksi yang haus akan cinta sembari menjalankan bisnis lingeri. Widiiiih, jadi ngeri ya! Heuheu... Ok! Well! Kita lihat saja MIYABI menjalani perannya sebagai pebisnis lingeri di film itu. Bukan pebisnis Pulsa ERAnet ya! :)

*Nyampah lagi! ^^!*

Thursday, September 17, 2009

Bisnis pulsa ERAnet! Apapun makanannya, ERAnet pulsanya! *curhat colongan mode on*

Alkisah, diceritakan seorang laki-laki baik hati dan tidak sombong yang hidup di zaman antah barantah. Sebut saja namanya si kasep bageur tur pinter. [set dagh namanya panjang amat ya? ^^]. Dia hidup sendiri dikeheningan malam, yang bingar dengan segala pesona metropolitan. Ia berusaha lari dari susana Ibu kota yang telah mengharuskan ia berbisnis itu. Bisnis malam yang ia geluti sebagai penjajak pulsa di pinggir jalan. Bisnis apa lagi kalau bukan bisnis pulsa ERAnet. *ceritanya maksa banget ya! Ha ha ha*

Namun pada malam ini, malam dimana terakhir kali dia untuk menghirup bau mesiu ibu kota, si kasep pun berniat untuk berhenti sesaat melakukan bisnis pulsa ERAnet-nya. Malam ini, ia memutuskan untuk berkelana mencari santapan malam khas ibu kota, apalagi kalau bukan bir merah dengan aroma wanita binal sushi menu kesukaannya. Berangkatlah ia ke Plaza Indonesia. Namun sayang, tepat 1 menit sebelum si kasep berada di sana, Restoran itu menyatakan tutup dikeheningan malam ibu kota.

Si kasep tak pendek akal, ia terus berkelana dengan jalan yang makin malam makin bingar, EDAN! Keputusan kedua diniatkannya untuk makan Pancake Pancious sebagai penggati. Sushi tak jadi, Pancake pun tak apa. Gumamnya lirih menyayat hati. Si kasep menyusuri lorong hitam itu, kakinya menghentak setiap kotak ubin marmer yang dilaluinya. Dilihatnya sesekali hingar bingar wanita malam yang minim dengan iman. Yah, sesekali pula dilihatnya pulsa yang telah ia beli dari temannya yang bisnis pulsa ERAnet.

Tangga reyot yang berjalan mengantarkannya ke tempat abang-abang jualan Pancake Pancious. Berencana masuk, namun urung lagi niatnya terlaksana. Si kasep dengan sadar melihatnya bacaan "CLOSE" yang ke-dua setelah di Sushi Tei malam ini. Sabar-sabar kasep... Bisnis pulsa ERAnet tidak akan mengecewakanmu kok sep.

Singkat cerita, si kasep pun terdampar di tempat dimana setiap orang bisa berbulan madu dengan mulut basah menggoda. Dengan aroma buah dada segar yang khas. Hm, malam yang indah! Gumamnya... Kini akhirnya ia terdampar di Honeymoon Desert. Mantabs! Dipesannya Strawberry Juice, Honeymoon Jar-jar dan Manggo yang namanya terlalu panjang untuk diingat. Hm, dinikmatinya menu desert malam itu.

Sesaat setelah selesai makan, si kasep lalu kabur setelah bayar ngutang dulu ama si abang-abang penjual. Ia kini dalam perjalanan. Dan aroma daging kambing membuat ia berpikir untuk meminang kambing betina yang masih dibawah umur. Mampirlah ia ke Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih. Mantabs! Dan malam itu pun si kasep mengakhiri malam di peraduan ranjang kesayangan, dengan bisnis pulsa ERAnet-nya yang masih jalan.

*Cerita maksa mode on b^^*

Wednesday, September 16, 2009

Bisnis pulsa ERAnet! ERAnet pulsa, mungkin sudah banyak orang yang tahu mengenai hal ini. ERAnet Pulsa merupakan distributor pulsa elektronik one-chip all operator. Ini merupakan satu peluang buat anda yang menghendaki untuk menjalani bisnis dengan modal terjangkau dan dengan risiko yang hampir tidak ada.

Banyak keuntungan yang akan anda dapatkan dengan menjalani bisnis pulsa ERAnet ini. Selain keuntungan yang didapat dari selisih harga yang ditawarkan ERAnet Pulsa dengan harga jual anda, anda juga akan mendapatkan keuntungan lain berupa bonus sponsorisasi yang berkembang secara pesat dimana kita bisa memantaunya secara online. Enak bukan? So, mau bisnis pulsa? ERAnet aja! Bisnis pulsa ERAnet memberikan anda multi keuntungan. Selain kemudahan bagi anda, juga keuntungan finansial bila bisnis pulsa ERAnet ini ditekuni.

Ayo belajar bisnis dengan ERAnet! Dan ikutin ERAnet SEO Contest-nya! Salam!

Sunday, September 6, 2009

Bisnis pulsa ERAnet, ini adalah keyword yang digunakan dalam kontes SEO kali ini. Yah iseng-iseng berhadiahlah saya coba ikutan lagi kontes SEO. Rasanya ini kali ke-3 saya mengikuti kontes SEO, dan Alhamdulillah ga pernah menang. He he he... Masih cupu ilmu perSEO-annya. Kalau ada yang dengan suka rela mengajarkan saya tentang SEO silahkan, dengan senang hati saya akan belajar penuh semangat dan tekun. Asal gratis!!! He he he...

Tapi kalau mau dibayar juga gak apa-apa. Tapi bayar dengan Pulsa ya! Gampang mau beli
pulsa ya tinggal nyari aja orang yang Bisnis Pulsa ERAnet. Gt aja kok repot. He he he...

Up date: 27 Sept 2009
ERAnet Pulsa
adalah distributor pulsa elektronik 1 chip all operator, para mitra yang bergabung akan mempunyai suatu usaha dengan modal terjangkau. Dapat berbisnis usaha penjualan pulsa secara sambilan langsung dari HP anda, harga pokok yang anda terima merupakan harga grosir sehingga anda dapat memperoleh selisih profit jika dijual sesuai harga pasaran umum/ counter-counter pulsa. Sebagai mitra dari pulsaeranet anda juga akan memperoleh income tambahan lainnya, seperti bonus-bonus sponsorisasi yang berkembang secara pesat yang dapat anda pantau secara online melalui web reporting.


Selain itu, bisnis pulsa eranet pun kini menjadi trend baru dalam mengisi pulsa sendiri dari HP sendiri. Sukses bagi yang bisnis pulsa eranet. :)

Make money in blogosphere

Well! Karena ga ada kewajiban buat gw nulis dalam bahasa inggris [gw pikir, kecuali kalau gw salah ngartiin perintah!] jadi postingannya ya pake Bahasa bumi saja. Lebih bisa dimengerti banyak orang. Sok iyeh! He he he.. ^^

Ini adalah oleh-oleh kunjungan tengah malam dari blognya Bung Rigih. Hm, ya lumayan saya pikir ini adalah kesempatan baru buat saya belajar mengumpulkan pundi-pundi untuk menyambung hidup... Oh mengharukan... :P

Ok, well! Aku perkenalkan LinkFromBlog.com yang merupakan sebuah layanan paid reviu layaknya Blogvertise atau paid reviu yang lainnya. Saya pikir ini menarik juga buat dicoba. Dan saya juga coba perkenalkan pada kalian tentang ini. Silahkan dicoba dan kumpulkan pundi-pundi ke kantong kalian. Sukses buat kita!

Advertise with my Blog

Thursday, September 3, 2009

Stop Dreaming Start Action! Ini kali pertamanya aku diajarkan tentang matematika untuk bisnis dan ekonomi ama orang yang aku yakinin kalau dia tuh pinter banget. Yakin 99% kalau dia tuh pinter yang tak ada dua. Dari gaya bicaranya, dari apa yang terlontar dari mulutnya, dari apa-apa yang dijelaskannya tentang gambar, yang ia gambar sendiri dengan tangan kirinya [handmade ceritanya] di whiteboard kelas. Semuanya! Semuanya mengarah pada satu titik kesimpulan yang harus kubuat bahwa dia adalah pintar. Dia adalah jagonya matematika, dia pintar berhitung membuat persamaan dari suatu pernyataan asumsi ekonomi dan bisnis.

Tapi rasa-rasanya kok ada yang janggal ya? Kenapa malam ini, aku ga ngerti ya? Ah rupanya aku harus berusaha keras mengimbangin dosen itu. Semangat gan! Ayo belajar dan baca sendiri aja dulu bukunya [eh beli dulu bukunya ding]. Jangan mimpi bakalan ngarti kalau males belajar. Stop Dreaming Start Action!

Saya pribadi turut ikut berduka atas terjadinya Gempa berkekuatan 7 SR lebih yang terjadi di Tanah Parahiangan Timur kemaren sore [Gempa Tasik], serta turut berduka pula atas kejadian kebakaran central pasar tradisional terbesar di kota tasikmalaya [Pasar Cikurubuk] pada malam harinya. Moga apa-apa yang telah terjadi pada kita, menjadi sebuah media pembelajaran bagi kita. Bacalah atas nama Tuhanmu, atas apa-apa yang telah terjadi di muka bumi ini. Bacalah! Bacalah! Bacalah...
"Telah tampak kerusakan di darat dan di laut disebabkan karena perbuatan tangan manusia, supaya Allah merasakan kepada mereka sebahagian dari (akibat) perbuatan mereka, agar mereka kembali (ke jalan yang benar)...."
Kini, kita hanya bisa berharap; Moga Tasik Kembali Asik! Stop Dreaming Start Action! Bangkitlah kotaku... :)

Tuesday, September 1, 2009

Stop Dreaming Start Action! Seperti buntut judulnya, dalam postingan kali ini saya akan mencoba menapak tilas jejak-jejak masa Sekolah dulu .[meski saya sendiri ga yakin kalau saya pernah sekolah dulu, ha ha ha...]

Syahdan, diceritakan sesosok manusia biasa yang hidup dengan kesederhanaan. Sebut saja Joko Susilo [bukan nama sebenarnya] dengan motto hidupnya Stop Dreaming Start Action. He he he.. Ini bahasanya koran 2000-an banget ya! Kebayang kan bahasa kaya gini tuh dipake wartawan yang saya yakin setengah hati dan sedikit ga niat-niat banget untuk membuat berita tentang kasus pemerkosaan, kasus kekerasan dan berita dengan tema-tema sejenisnya. yang hanya mengandalkan Dreaming tanpa dilakukannya sebuah Action. Saya yakin dagh 1000%... [diekspresikan layaknya tersangka yang mencoba untuk meyakinkan Hakim kalau dia tidak ikut bagian dalam kasus BLBI. Alah! :P].

Ops! Maaf sebelumnya dengan penggunaan nama Joko Susilo pada pharagraf di atas. Itu semua hanya unsur ketidaksengajaan belaka. Ada pun bila terjadi kesamaan karkater, cerita dan latar belakang, itu diluar tanggung jawab yang mem-posting. he he he..

Well! Intermezo-nya sudah cukup sekian dulu. Kita masuk ke masalah inti kaya judul postingan di atas; Stop Dreaming Start Action, Masa SMA Dulu.

Berhubung mau kuliah dulu, postingannya stop dulu ya. Mau siap-siap kuliah!
Ingat kata bang napi:

Stop Dreaming Start Action

Ga cape tuh bang napi bacanya. Sambil teriak-teriak lagi! Nanti postingannya diupdate dagh abis kuliah ntar malam. Makasih atas pengertiannya. Akhir kata; Stop Dreaming Start Action. Salam!

Cerita asli masih dalam bentuk draft dan akan ada di postingan selanjutnya. Mohon sabar menunggu, ingatlah kalau Tuhan tuh dekat dengan orang-orang yang sabar. Jadi sabar ya teman. Maaf kalau postingan kali ini asli bener-bener nyampah. Yang penting kan,
Stop Dreaming Start Action. Mari wujudkan mimpi-mimpi kita dengan melakukan aksi dari sekarang, dari diri-sendiri, dari hal-hal yang kecil, meski hanya hal-hal yang sederhana. Sukses buat kita. Stop Dreaming Start Action. Salam! Mohon maaf... :)

Monday, August 31, 2009

Stop Dreaming Start Action! Well, Bertepatan dengan Bulan Ramadhan, kali ini kita bahas mengenai apa-apa saja yang menjadi keutamaan dan keistimewaan Bulan Ramadhan yang merupakan bulan terbaik diantara bulan-bulan yang lain. Banyak diantaranya kita ketahui bahwa Bulan inilah bulan terbaik sepanjang masa, hal ini dikarenakan oleh beberapa alasan sebagai berikut (bila kurang silahkan untuk melengkapi):
  1. Bulan ini merupakan bulan Maghfirah (pengampunan dosa); "Barangsiapa berpuasa Ramadhan karena iman dan mencari pahala, maka diampuni untuknya dosanya yang telah lalu";
  2. Bulan Takfir (Penghapusan kesalahan); "Fitnah (ujian) seseorang dalam keluarga, harta dan tetangganya akan dihapus oleh shalat, puasa, dan shadaqah";
  3. Bulan Wiqayah (Penjagaan dari api neraka); "Puasa adalah tameng (perisai), dan benteng kokoh (yang membentengi) dari api neraka";
  4. Bulan Matsubah (Pahala yang berlipat ganda); "Puasa adalah untuk-Ku, dan Akulah yang akan membalasnya, dan kebaikan dibalas dengan sepuluh kali lipatnya";
  5. Bulan Khushushiyyah (Pengkhususan sebuah pintu di sorga); "Sesungguhnya di dalam sorga terdapat sebuah pintu yang disebut ar-Rayyan. Orang-orang yang berpuasa akan masuk darinya pada hari kiamat, yang tidak akan masuk darinya seorangpun selain mereka";
  6. Bulan Syafaat (pertolongan pada hari kiamat); "Puasa dan al-Qur`an akan memberikan syafaat pada hari kiamat";
  7. Bulan Farhah (Kebahagiaan); "Orang yang berpuasa memiliki dua kegembiraan; kegembiraan saat berbuka, dan kegembiraan saat bertemu dengan Rabb-nya";
  8. Bulan Tafarrud (bersendirian, tidak ada bandingnya); "Engkau harus berpuasa, karena puasa itu tidak ada yang sebanding dengannya".
Dan satu lagi yang menjadi keistimewa dari Bulan Ramdhan dibandingkan dengan bulan-bulan lainnya adalah; Di bulan inilah Alloh turunkan malam yang sangat teristimewa. Karena malam itu setara nilainya dengan 1000 bulan.

Pernahkah kita memimpikan dan berangan-angan untuk mendapatkan malam istimewa itu? Malam dimana Tuhan turunkan segala keberkahan ["Sesungguhnya kami turunkannya di malam yg barakah"], malam dimana Tuhan berikan kelimpahan pahala serta ampunan dosa.. Malam itulah malam teristimewa sepanjang masa.

Lantas adakah usaha kita untuk dapat menggapainya? Adakah pengorbanan yang kita lakukan demi mendapatkan malam utama itu? Betapa ruginya orang-orang yang tidak pernah sama sekali berusaha untuk menggapai keutamaan malam Lailatul Qadar.

Saudaraku, bangkitlah! Berusahalah hingga kau dapat raih malam istimewa itu. Perbanyaklah Qiamulail dan solat sunah lainnya, bertilawahlah, berdo'alah, bersedekah, jalinlanh perhubungan, dan perbanyaklah amal soleh dan amalan-amalan baik lainnya. Semoga kita bisa dipertemukan dengan malam utama sepanjang masa, malam Lailatul Qadar. Amin

Mulailah beraksi untuk mencarinya, jangan hanya sebatas mimpi untuk mendapatkannya. Stop Dreaming Start Action. itu kata Pak Joko Susilo dalam postingannya. Stop Dreaming Start Action!



Sunday, August 30, 2009

Suatu ketika, Seorang bayi siap untuk dilahirkan ke dunia. Menjelang diturunkan dia bertanya kepada Tuhan, "Para malaikat di sini mengatakan bahwa besok Engkau akan mengirimku ke dunia, tetapi bagaiman cara hidup saya di sana? Saya begitu kecil dan lemah".
Tuhan menjawab, "Aku telah memilih satu malaikat untukmu, untuk menjaga dan mengasihimu"
"Tapi di surga, apa yang saya lakukan hanya bernyanyi dan tertawa. Ini cukup bagi saya untuk bahagia" demikian kata si bayi.
Dan Tuhan pun menjawab, "Malaikatmu akan bernyanyi dan tersenyum untukmu setiap hari dan kau akan merasakan kehangatan cintanya dan jadi lebih berbahagia"
Si bayi pun bertanya kembali, "Dan apa yang dapat saya lakukan ketika saya ingin berbicara kepada-Mu?".
Dan sekali lagi Tuhan menjawab, "Malaikatmu akan mengajarkan bagaimana cara kamu berdoa".
Si bayi pun masih belum puas, Si bayi pun bertanya lagi, "Saya mendengar bahwa di bumi banyak orang jahat, siapa yang akan melindungi saya?".
Dengan penuh kesabaran Tuhan pun menjawab, "Malaikatmu akan melindungi, dengan taruhan jiwanya sekalipun".
Si bayi pun tetap belum puas dan melanjutkan pertanyaannya, "Tetapi saya akan bersedih karena tidak melihat Engkau lagi".
Dan Tuhan pun menjawab, "Malaikatmu akan menceritakan kepadamu tentang Aku, dan mengajarkan bagaimana agar kamu bisa kembali kepada-Ku, walau aku selalu ada di sisimu."
Saat itu surga begitu tenangnya, sehingga suara dari bumi pun dapat terdengar, dan sang anak dengan suara lirih bertanya, "Tuhan, jika saya harus pergi sekarang bisakah engkau memberitahu siapa nama malaikat di rumahku nanti?"
Tuhan pun menjawab, "kamu bisa memanggil malaikatmu... Ibu..."
Teman, mulai sekarang kenanglah ibu yang menyayangimu. Kenanglah ia yang senantiasa meneteskan air mata ketika kau pergi. Ingatkah engkau ketika ibumu rela tidur tanpa selimut demi melihatmu tidur nyenyak dengan dua selimut membalut tubuhmu....? Kemudian, ingatkah engkau ketika ibu mengusap lembut kepalamu? Dan Ingatkah engkau ketika air mata menetes dari mata ibumu ketika melihatmu terbaring sakit?

Teman sesekai jenguklah ibumu yang selalu menantikan kepulanganmu di rumah tempat kau dilahirkan. Kembalilah untuk memohon maaf kepada Ibumu yang selalu rindu akan senyummu. Jangan biarkan engkau kehilangan saat-saat yang akan kau rindukan di masa datang, ketika Ibu telah tiada....

Tak ada lagi yang berdiri di depan pintu, tak ada lagi senyuman indah tanda bahagia. Yang ada hanyalah kamar yang kosong tiada penghuninya. Yang ada hanyalah baju yang digantung dilemari kamarnya. Tak ada lagi dan tak akan ada lagi yang meneteskan air mata mendoakanmu disetiap hembusan nafasnya. Kembalilah segera, peluklah ibu yang selalu menyayangimu. Ciumlah kaki ibu yang selalu merindukanmu dan berikanlah yang terbaik di akhir hayatnya. Kenanglah semua cinta dan kasih sayangnya....

NB:
Ditulis kembali dengan sedikit penyesuaian dari video youtube. Postingan kali ini tergerak sesaat setelah kudapati kabar "Meninggalnya ibunda kerabat kerja" sore ini.

Teman, mulai saat ini cobalah kita senantiasa untuk senantiasa mendoakan ibu kita... Stop Dreaming Start Action begitulah apa yang telah dikatakan Pak Joko Susilo, cobalah untuk senantiasa setiap detik berdoa. Lakukan setiap saat untuk mendoakannya, mendokan Ibu kita, mendoakan kedua orang tua kta, keluarga kita! Dan bagi teman-temanku yang masih diberi kesempatan bercengkrama dengan kedua orang tuanya, perbanyaklah intensitas pertemuan kalian dengan kedua orang tua mu. Jangan kau biarkan mimpi-mimpimu untuk membahagiakan kedua orang tua mu [terlebih ibumu] akan menjadi sebuah penyesalan tat kala mereka telah tiada... Gapailah mimpi-mimpi indah bersama Ibumu, bersama kedua orang tuamu, SEKARANG! Stop Dreaming Start Action!

Tuhan aku ingin malam ini ada
sepanjang masa, biar aku bisa terus bermimpi!
Tuhan aku ingin gelap ini ada
sepanjang waktu, biar aku tetap bisa mencari mimpi!
Tuhan tidakkah kau akan kabulkan mimpiku?
Mimpi besar tanpa aksiku?

Dan Tuhan pun berkata dalam firmannya;
Stop Dreaming Start Action
Stop Dreaming Start Action
Stop Dreaming Start Action

Dan aku pun mencoba bangkit dari lelapnya malam
untuk merubah mimpi menjadi aksi. SEMANGAT!

Tulisan (yang jika boleh dikatakan sebagai puisi) di atas Terinspirasi dari Q.S. Ar-ra'd 11;
"Sesungguhnya Allah tidak merobah keadaan sesuatu kaum sehingga mereka merobah keadaan yang ada pada diri mereka sendiri. Dan apabila Allah menghendaki keburukan terhadap sesuatu kaum, maka tak ada yang dapat menolaknya; dan sekali-kali tak ada pelindung bagi mereka selain Dia."
Benarlah Firman Tuhan, bahwa mimpi dan diam tidak akan berarti apa-apa. Butuh sebuah tindakan nyata untuk mengeksekusi mimpi besar kita. Mulailah dari sekarang; Stop Dreaming Start Action, lakukan tindakan nyata yang bisa merubah mimpi-mimpi besar kita menjadi sesuatu yang nyata dan bermanfaat. Yah bermanfaat untuk kita dan lingkungan sekitar. Karena tidaklah benar jika kita hanya bermimpi yang didasarkan atas kepentingan diri-sendiri, atas rasa ego diri lalu mengesampingkan lingkungan sekitar.

Mimpi, tidak ada yang salah dengan mimpi. Justru kita malah dianjurkan untuk senantiasa memiliki mimpi-mimpi besar. Karena mimpilah yang membuat hidup ini ada. Mimpi telah menjadi pemicu kita untuk senantiasa bertindak dan berkreasi akan hidup. Namun sekali lagi Stop Dreaming Start Action. Jangan lah kita hanya sekedar menjadi seorang pemimpi besar yang mempunyai cita sebanyak 7 lapisan langit, namun tidak diikuti oleh keinginan untuk mengeksekusi mimpi-mimpi itu. Ayo mari kita mulai dengan hal kecil, lakukan sesuatu untuk mewujudkan mimpi-mimpi besar kita, meski harus bermula dari hal yang sederhana. Stop Dreaming Start Action!

Tulisan ini termotivasi pula oleh Kontes SEO Stop Dreaming Start Action, yang diadakan oleh Bung Joko Susilo. Keterangan lebih lanjut silahkan anda kunjungin situs Bung Joko Susilo. Namun sebagai informasi bahwa Kontes SEO Stop Dreaming Start Action ini akan berakhir tepat pada pukul 09.00 WIB tanggal 15 September 2009. Bagi yang belum mendaftarkan diri, masih terdapat kesempatan untuk mengikuti Kontes SEO Stop Dreaming Start Action ini. Silahkan kunjungi site Bung Joko Susilo dan daftarkan diri anda! Stop Dreaming Start Action! Ayo ramaikan dan raih kesempatan ini dan ukur kemampuan anda dalam mengoptimize keywords Stop Dreaming Start Action. Sukses buat semuanya. Akhir kata, Stop Dreaming Start Action dan jangan mau anda hanya menjadi seorang pemimpi belaka! Sukses buat semuanya.

Stop Dreaming Start Action, Akhir-akhir ini memang slogan tersebut terasa lebih banyak menghiasi dunia perbloggeran tanah air. Yah memang! benar demikian adanya. Ternyata usut punya usut, tak lain dan tak bukan adalah karena sedang diadakannya kontes SEO Stop Dreaming Start Action. Dan bila ditilik lebih jauh, tersangka yang menjadikan keyword Stop Dreaming Start Action marak di dunia maya ini adalah Bung Joko Susilo. Dia adalah salah satuh yang telah malang melintang selama lebih dari 6 tahun menjalani bisnis internet marketing.

Bukan tidak mungkin bila kisah suksesnya hari ini diawali dengan mimpi besarnya bertahun-tahun yang lalu. Mimpi besar untuk menjadikan internet sebagai media usaha, tidak sekedar 'pengguna biasa' belaka. Mimpi besar untuk menjadikan dirinya sebagai expert dibidang Internet marketing serta mimpi-mimpinya yang lain telah menjadikan dirinya melakukan sebuah tindakan yang jauh lebih besar dari mimpinya. Mimpinya dulu telah menjadi motivasi dalam hidupnya. Mimpinya dulu telah menjadi pemicu dirinya untuk melakukan sesuatu. Hingga kini, mimpinya dulu terbukti nyata bukan hanya sekedar cerita.

Saya yakin suksesnya ia kini, telah diawalinya dengan mimpi besarnya dulu. Namun yang membedakannya ia--Bung Joko, dengan yang lainnya terletak pada satu kata; ACTION! Action yang saya yakin jauh lebih besar dari mimpinya dulu. Oleh karenanya mari; Stop Dreaming Start Action!

Berilah sedikit pengorbanan untuk mewujudkan mimpi-mimpi anda. Jangan biarkan mimpi anda usang dimakan waktu, hilang ditelan peradaban atau bahkan mimpi anda menjadi hilang karena 'dicuri' orang. Lakukan sekarang! Atau anda hanya akan menjadikan mimpi-mimpi besar anda hanya sebuah ratapan penyesalan anda dikemudian hari. Dan jika hal ini tidak mau terjadi pada diri kita, dimana mimpi kita sekarang akan menjadi penyesalan di masa yang akan datang, maka segeralah eksekusi mimpi anda. Lakukan sekarang! Stop Dreaming Start Action! Jangan HANYA sekedar mimpi, namun sertai dengan aksi atas mimpi-mimpi kita. Mulailah dari sekarang petakan mimpi anda, rencanakan langkah apa saja yang akan anda ambil untuk mengeksekusi mimpi besar anda, pertimbangkan segala kemungkinan risiko serta segala sumber daya yang ada. Lalu LAKUKAN SEKARANG! Stop Dreaming Start Action!

Mimpi kita adalah nyawa hidup kita, mimpi kita adalah hal yang senantiasa mampu menjadikan kita senantiasa terus bertahan. Bertahan untuk tetap hidup, bertahan untuk tetap mempertahankan dan memperjuangkan pencapaian dari mimpi-mimpi besar kita. Namun sekali lagi Stop Dreaming Start Action! Karena kita hidup bukan sekedar HANYA untuk bermimpi, namun kita dituntut dan diwajibkan untuk merealisasikan mimpi-mimpi itu. SEGERA! Tunggu apa lagi? Mulailah dari sekarang, dari hal-hal kecil, meski hanya hal yang sederhana. Stop Dreaming Start Action!

Saturday, August 29, 2009

Oke, terlebih dahulu kita selaraskan dulu pemahaman kita akan judul di atas. Kita samakan misi kita, bahwa kita hidup untuk menjadi khalifah di muka bumi, ops! Skip!

Kali ini sebenernya kita tidak sedang membahas mengenai sampah bumi yang kemudian ujung-ujungnya kembali pada kampanye soal GO Green atau Save Our Earth. He he he... Namun kali ini sampah yang dimaksud adalah sampah-sampah elektronik seperti ini. Yah tulisan ga mutu yang anda baca ini adalah salah satunya. Saya sebut demikian karena memang tulisa-tulisan ini tak beda seperti layaknya sampah fisik di muka bumi.

Saya katakan demikian karena memang tulisan ini ga mutu sama sekali dan ga ada sedikitpun kontribusi atas tulisan ini untuk pengembangkan kehidupan, ilmu pengetahuan atau dunia persilatan [karena saya lagi kebingungan buat nulis apaan]. Widiiiih, lebay sodara!!!

Lantas saya pun ngasal nulis siang ini, dengan judul yang sok iyeh pake English, bagaimana caranya memanaje tempat sampah agar saya bisa nyampah dengan baik dan benar? Karena selama ini ketika saya rajin nyampah di sini, tempat sampah di sana [sebagai informasi tambahan di sana sudah tak isi satu sampah, silahkan dicek!] jadi kosong. Doooowh... Ada yang mau ikutan nyampah? Kalau ada, kirimkan sampah-sampahnya [baca:tulisan-tulisannya] ke email saya. He he he... Terima kasih, Let's manage our trash in the right bin!

Tuesday, August 25, 2009

Firstly, don't keep a big expectation with the title. But also, don't navigate your cursor until you read to the end of my posting. Enjoy my stupidities here! LOL!

Frankly, tonight is the last night for me to prepare for the CISA Placement test that will be held midday tomorrow. But since several days before [until now], i just nothing to do for preparing. Just browsing the internet, blogging, chatting with my friends and sprawling! Yeah, there are my stupidities. How come for something hard to reach, i just did my stupidities. But it's ok! Because from the begining i realize that i don't have any chance.

Let's see my background. No accounting, no auditing, no system information background. Just treasury that have more tussled with rules and no have related with the test that i will have tommorow. But once again, let's me finish the test until drop. Don't think the result. Just enjoy the test, keep smile, nothing to lose and let's me make a big cross on my worksheet. Ha ha ha... LOL!

Sunday, August 23, 2009

Beberapa bulan yang lalu, tepat tat kala aku dan temanku lagi keranjingan hunting photo. Mencari tempat yang memang unik untuk dijadikan objek jepretan camera-teman dengan objek pelengkap tentunya saya atu teman saya tersebut. Shit! How came we are being narsis! ha ha ha...

Kala itu, langit Jakarta mulai membiru dengan rona jingga tipis menghiasi cakrawala. Alah! So puitis gini. Hari itu, tak ada sedikit pun rencana kami untuk menghilangkan ponselku yang dengan susah payah kubeli dengan keringat dan air mata. Widiiih bahasanya. Udah ah kembali kepada bahasa yang baik dan benar. ha ha ha.... Kami datang ke Kota Tua dengan suka cita hanya untuk mencari spot unique yang bisa kami abadikan dan mungkin saya pamerkan ke anak cucu kelak. Ha ha ha...

Namun tak disangka, tepat ditangga turunan busway kota tua - depan Musium Bank Mandiri, sekelibat bapak tua dengan topi krem lusuh menjatuhkan pinset. Dan tring! Ponsel disaku jeansku pun raib. Hilang hanya dalam tempo sepersekian detik. Canggih memang! Tapi tetep aja itu namanya brengs*k!

Ok! Ikhlas atas hilangnya mendiang ponselku siang itu. Dan hari itu juga aku mengurus nomor ke Galeri Indosat, Sarinah satu-satunya Galeri Indosat yang buka 24 jam. Malam beranjak larut, langit telah berselimut awan hitam, namun Jakarta tetap menawan. shit!

Sambil menunggu antrian, kami pun mencari spot malam jalan sudirman. Tat kala kami asyik hunting photo, tiba-tiba datang bapak tua dengan keriput jelas dan tegas didahinya - lengkap dengan topi merah mencolok, trandy memang! Tapi tetep dia brengs*k! Dengan dalih ia menemukan ponsel seri E Nokia, dan wanti-wanti jangan woro-wiri, ia menawarkan dengan harga miring Ponsel seri E nokianya, tanpa charger tapi. Hm, awalnya hendak aku beli, karena kupikir ini moment yang Tuhan berikan setelah hilanggnya mendiang ponselku tadi siang. Hm, tapi temanku bilang:
"Jangan mau kau sama berengs*knya dengan Bapak Tua yang telah mengambil ponselmu tadi siang. Dengan kau menjadi penadah ponsel curian macam itu, secara tidak langsung kau telah ambil bagian melancarkan usaha haram mereka!"

Dan aku pun dengan bangga sedikit nyesel sih menolak tawaran bapak trendy bertopi merah itu. Maaf pak, aku tidak cukup brengs*k untuk menerima twaran bapak.... He he he...

Saturday, August 22, 2009

Life is going to be simple as you think. Life isn't thing that should be worried, even be afraided with. Life is just simple thing that you have to make a hard choices in. When you have been given limitation to choice, life being challenges to be vanquished. So, that why God give us brain and soul. This is just a bit of my contemplation tonight. :)

Friday, August 21, 2009

Lot things that I want to share here more. But not for this time. Now, I just want to make a glance that thing will be write down here completely later. Here they are:
  1. A list of my books that just i have grab from my friend 2 days before. May be several kind of you need it, and want to borrow with me. With glade i am going to lend to you. LOL!;
  2. And the second, i really want to share about something which made me said "Out of my expect, Thanks God!".
Just that. But not for tonight. Next time may be. Remind me! :p

Wednesday, August 19, 2009

According to the record that i just have taken several minutes ago from my friend's blog, here i am:
In the part of Europe (the real, i am in Indonesia). Great! Wish some day i can live and study there. Hm, nice dreaming! Even it's wrong record, but no prob, so: "Ga semua yang lo denger itu bener, dan ga semua yang lo liat itu nyata."

Tuesday, August 18, 2009

Merdeka, tak bisa dijadikan barang perseorangan. Karena dulu, para leluhur tidak berjuang sendirian. Merdeka bukanlah barang monopoli yang dengannya Si Kaya bisa berbicara dengan bahasa surga tentang kemerdekaan. Lantas Si miskin tidur senyap dengan pengantar nyanyian malam di pinggir jalan.
"Kemerdekaan adalah milik kita, bukan dia dan mereka!"
Namun sekarang, bagi kaum yang 'termarjinalkan dari peradaban', kaum-kaum yang mati-tidak hidup pun enggan, bisakah ia merasakan nafas segar kemerdekaan. Atau bahkan mereka hanya bisa berkata layaknya Senja dalam Merah Putih:
"Republik ini telah merampas segalanya dariku..."

Monday, August 17, 2009

dalam setiap pijak kata aku merintih pedih
sakit karena dosa
dalam setiap bulir air mata
menangis perih karena dosa
dan kucoba,
dalam setiap rintih pedih
kubasuh dosa dengan doa

Tuhan, beri aku
kesempatan untuk yang tak hingga
kembali fitrah, amin.

Friday, August 14, 2009

Setelah sekian belas bulan ibu mengandung blog saya yang ini dan itu merasakan berada dalam masa kejayaanya. Bak ngapak di langit ke tujuh semuanya berasa bebas bisa dilakukan dengan modal Google Page Rank 3 (tiga). Yah, karena dengan modal Page Rank itulah kedua blog ini bisa menyumbangkan sedikit demi sedikit kucuran dolar ke rekeningku. Tidak banyak memang, namun itu lebih dari cukup untuk membayar langganan internetku.

Bahkan dulu, sempat pada masa kejayaanya si yang empunya blog ini dan itu dengan congkak dan sombong menolak tawaran paid review-nya dengan alasan malas, cape, dan udah ga greget, atau memaaang karena ga ada ide untuk dibahas kali ya? (alasan yang terakhir bisa diterima ok!). Namun sekarang, tat kala Om Google dengan kejam, congkak dan angkuh yang tak ada dua, mendepak kedua blog saya ini dengan kejam, tanpa peringatan dan tanpa basa-basi... Stab! Google Page Rank kedua blog utama ku langsung merosot pada tataran kehinaan. (Alah lebay! :d). Google Page Rank ku menjadi Nol! Beuh...

Kini, semuanya harus kuawali kembali. Harus kurintis jejak-jejak itu untuk mencapai kejayaan Majapahit masa lalu. Ya, setidaknya seperti 2 minggu yang lalu. Atau kalau bisa lebih, kenapa tidak? He he he... SEMANGAT!!! [menyemangati diri sendiri]

Tuesday, August 4, 2009

Gold is the prectigious metal. Let's flash back in several years ago, when the economist did determination for the standard world currency in Bretton Woods, New Hampshire at 1944 . Still remember how the US Dollar won and being the standard world currency, and Pounsterling was lost? Knowing what was the caused. The US Dollar won for being the standard world currency because they were supported by Gold. So, the point here is Gold being the determinant.

And now, Gold also being the determinant for saving our asset. As you know from the financial news that nowdays are uncertain global economic with high rate of risk of inflation. There are no choice to save our asset in uncertain global economic, except Gold of course. There are many choice to save our asset on gold. One of them is by placing physical Gold in IRA's. But how to put gold in an IRA? What is the IRA Gold? It's better if you go right now to the place that i recommend for buying Gold IRA online at http://www.goldcoinsgain.com/.

So what are you waiting for? Let's buy Gold IRA soon and save your asset!

Since modes grew up rapidly, watch functions were not only as a time but also being the accessory. Not only for woman, but also man, teenagers and even adults want to always appear modis and always up to date in the currently booming trend mode.


So for completing your style and to spice up you appearance, watch as accessory can be considered to be used. There are many kind of type of watch. Its all depend to your taste and your purporse of course. What do you buy a watch for? for Male or female, adult or teenegers? And what kind of face do you prefer? Analog, digital or bot of them?

Try to find out more here, and look around watch there for your best appearance.

Teman mari kita bersama rekatkan asa, meski kita harus hidup alakadarnya. Untuk saat ini, belajar hidup prihatin untuk belajar bersyukur adalah sebuah pilihan yang harus kita (aku/red) jalani.


Teman, hari ini kita telah belajar terbang. Terbang tanpa sebongkah emas. tanpa armada besar yang megah. Namun cukup hanya dengan jiwa yang besar serta asa kuat yang senantiasa akan membuat kita tetap terus bertahan.

Teman, demi memperkaya ilmu, terbang pada zona yang 'miskin' pun kita (aku/red) lakukan. Ini tidak nista, tapi mulia! Let's fly, let's fly away.... [Soundtrack Michael Buble] he he he ....

Gambar di atas diambil dari sini.

Friday, July 31, 2009

Suntuk juga baca buku jadul dengan materi yang sebenarnya sudah terlupakan. Akuntansi dan Bisnis manajemen. Yah, dua materi itu harus dilahap habis malam ini. Dan diwajibkan untuk bisa dan paham hanya dalam waktu yang lumayan singkat ini. Berikut buku rekomend dari Univ untuk dibaca:
  1. Horngren & Horison; ”Accounting”, 7th edition, Prentice Hall, 2005;
  2. Robbins, Stephens P., and Marry Coulter, Management, 9th Edition, Prentice
    Hall, International Edition, 2007 (SR) th;
  3. Griffin, R. W., R. J. Ebert, Business, Edition 6, Prentice Hall, International
    Edition, 2002 (GE).
Indah bukan? Kurang apa coba, udah bukunya segede gaban yang biasanya enak untuk dijadikan bantal dan cocok untuk lempar anjing galak, materinya juga bikin... mantabs! Mata ini selalu dibuatnya sayu tak tahan. Ha ha ha...

Makanya izin intermezo dulu ya gaaan... *berasa jadi kaskuser*. Netan, ngblog, dan gi seneng lagi ngblog negh sodara! Baru sore tadi tau status Google Adasense saya di approve ama kang gugle. Alhamdulillah... :)

Akhir kata, sebagai bahan pertimbangan saya informasikan bahwa daftar buku di atas tidak saya baca karena ga kebeli. Mahal gaaaaaan... Jadi dengan segala kerendahan hati saya mohon doa restu untuk melamar si nyai supaya besok dimudahkan UJIAN TRANSFER KREDIT PROGRAM EKSTENSI MANAJEMEN-nya. Matur nuhun sanget ka sadayana. :)

Tuesday, July 28, 2009

The Hardest Day
(The Corrs feat. Alejandro Sanz
)

One more day, one last look

Before I leave it all behind
And play the role that's meant for us
That said we'd say goodbye


One more night (one more night) by your side (by your side)
Where our dreams collide
And all we have is everything
And there's no pain there's no hurt
There's no wrong it's all right

If I promise to believe will you believe
That there's nowhere that we'd rather be
Nowhere describes where we are
Ive no choice, I love you
Leave, love you wave goodbye

And all I ever wanted was to stay (all I ever wanted was to stay)
And nothing in this worlds gonna change, change

Never wanna wake up from this night
Never (never) wanna leave this moment
Waiting for you only, only you
Never gonna forget every single thing you do
When loving you is my finest hour
Leaving you, the hardest day of my life
The hardest day of my life

I still breathe (I still breathe), I still eat (I still eat)
And the sun it shines the same as it did yesterday
But there's no warmth, no light
I feel empty inside

But I never will regret single day
I know it isn't going to go away
What I'm feeling (I'm feeling) for you
I will always love you
Leave, love you wave goodbye (love you wave goodbye)

And all, and all I ever wanted was to stay (all I ever wanted was to stay)
Nothing (nothing) in this world's gonna change...

Never wanna wake up from this night
Never (never) wanna leave this moment
Waiting for you only, only you
Never gonna forget every single you do
When loving you is my finest hour
I never knew I'd ever feel this way
I feel for you...

Saturday, July 25, 2009

Kapan aku merasakan kehidupanku sendiri? Bila selamanya aku dibayangi kehendak orang.
Tuhan ciptakan kita beda. Tidak sama! So, let's enjoy your own life!
Jangan takut dengan pendapat orang tentang kita, jangan resah tentang apa dikata orang. Lanjutkan! Jangan berhenti untuk berkarya! Semangat!

Ingatlah bahwa Tuhan ciptakan Cinta dan Beda di alam semesta ini. Dimana ada Beda, disana pula ada Cinta. Karena Tuhan ciptakan Cinta sebagai perekat atas semua perbedaan. *Jangan mau jadi orang goblok, yang menjadikan perbedaan sebagai bahan perolokan*

Thursday, July 23, 2009

Do you addict with poker game? Try to play and get the real money at PokerStarts. Hm, but still have doubt about the reliable of PokerStarts? Don't worry! PokerStars is registered legal business located in the Isle of Man, in the British Isles and is licensed by the Kahnawake Gaming Commission. Their random number generator has been audited and approved by two independent organizations, BMM International and Cigital, Inc. So don't worry! Register and play the real poker game with many people worldwide. And get your fortune at PokerStarts!


If you register by link from PokerStarts Marketing Code, you also will get Poker Starts Bonus Code. This code can be used after you registered as a member and deposit your account for the first time. So, don't be to long for waiting! Join and deposit your account, get the PokerStars Bonus, and enjoy the game! The last, Have fun with your poker game! :)